Demi Masa Depan yang Lebih Baik, Yuk Ikuti Cara Asyik Gen-Z Berinvestasi Melalui OVO | Invest

 


Tahukah kamu sebutan bagi generasi yang lahir setelah tahun 1997-2012? Yap, jawabannya adalah generasi Z atau biasa kita sebut “Gen Z”. Istilah ini muncul sebagai sebutan untuk generasi yang lahir usai generasi Y atau yang biasa kita sebut sebagai generasi milenial. 

Lalu bagaimana karakteristik Gen Z saat ini? Dilansir dari laman oxford-royale.com mengenai karakteristik Gen Z, ternyata ada tujuh karakteristik unik Gen Z. Berikut telah saya ringkas dalam bentuk gambar ketujuh karakteristik tersebut:

Dari karakteristik yang tercantum di atas ada salah satu karakter yang menarik, yaitu Digital Natives. Gen Z merupakan generasi yang akrab dengan dunia digital. Ia terbiasa dengan teknologi dan hal-hal yang baru dalam kehidupan sehari-hari. Bahkan semenjak kecil mereka sudah terbiasa dalam menggunakan teknologi entah itu ponsel cerdas, laptop, tablet dan lain sebagainya. Singh, Dangmei (2016:2) menegaskan 

They were born in the 1990’s and raised in the 2000’s during the most profound changes in the century who exists in a world with web, internet, smart phones, laptops, freely available networks and digital media”.

Tumbuh dalam kemakmuran teknologi baik berupa perangkat maupun akses internet membuat saya sadar ternyata saat ini kita memang tidak bisa mengelak bahwa teknologi dan akses internet adalah kebutuhan. Berdasarkan riset yang dilakukan oleh tirto.id terhadap 1.201 responden di beberapa kota di Indonesia mengungkapkan bahwa gen Z rata-rata mengakses internet dalam durasi waktu 3-5 jam/hari yakni 16% dalam 24 jam waktu yang kita miliki. Artinya saat ini gen Z tumbuh dan berkembang dalam lingkungan digital.




Bagaimana Generasi Z Beradaptasi dengan Kehidupan Digital dan Finansial?

Teknologi digital adalah lingkungan alami bagi generasi Z 


Bagaimana pun juga, generasi Z adalah generasi yang cerdas. Melakukan aktivitas sehari-hari serba digital adalah sesuatu yang normal. Karena kebiasaan itulah yang akhirnya menjadi habit bagi generasi Z. Jika generasi milenial yang ada sebelum generasi Z memilih mengunduh lagu dan diletakkan pada kartu memorinya, saat ini generasi Z akan lebih suka menggunakan layanan streaming baik lagu maupun film melalui aplikasi ataupun portal-portal yang bisa dengan mudah diakses seperti Youtube, Spotify, Joox, Netflix dan lain sebagainya. 

Dalam sebuah survei yang dilakukan oleh SingSaver, Singapura, 85% kalangan Gen Z sudah menabung sebelum usia 22 tahun, sementara hanya 41 persen dari kalangan milenial melakukan hal sama. Generasi yang lebih muda juga punya determinasi lebih soal anggaran. 


TIPS MENGELOLA FINANSIAL ALA GEN-Z


1.      Hindari Berutang
    Bagi beberapa orang, berutang sering kali dilakukan karena adanya kebutuhan mendesak. Rendahnya pendapatan dan tingginya pengeluaran membuat orang-orang terpaksa berutang. Namun, jika bukan oleh kebutuhan yang benar-benar mendesak, maka sangat disarankan untuk benar-benar menghindari utang.

2.    Siapkan Dana Darurat
    Dana darurat adalah dana yang disisihkan khusus untuk kebutuhan-kebutuhan darurat dan tidak terduga-duga. Setiap orang wajib memiliki dana darurat, salah satu fungsinya adalah apabila ada kebutuhan mendadak atau darurat, kita bisa menggunakannya tanpa harus berutang kepada orang lain.

3.     Berinvestasi
    Belajar dari kesalahan generasi milenial, menurut survey yang dilakukan oleh Tirto pada tahun 2019, generasi milenial 44% di antaranya hanya berinvestasi sesekali, sedang 20% lainnya tidak memiliki investasi sama sekali. 

        Maka, dari kesalahan itu, alangkah baiknya kita mulai berinvestasi sedini mungkin untuk mempersiapkan masa depan kita. Sayangnya, mindset investasi ini masih terdengar mahal dan terkesan eksklusif bagi kalangan tertentu. Padahal ada salah satu aplikasi yang menyediakan fitur investasi hanya dengan Rp 10.000. Hah? Serius 10 ribu rupiah? Serius ih, yuk simak di bawah ini!


OVO | Invest : Cara Asyik Berinvestasi Untuk Generasi Z 


Teman-teman seperjuangan tim Gen Z, mari kita bergandengan tangan dulu. Karena sekarang ada salah satu kemudahan yang bisa kita lakukan bersama-sama untuk berinvestasi lebih mudah dan bisa dilakukan secara online. Pakai apa ya kira-kira? Good news buat temen-temen semua. Sekarang kita bisa berinvestasi dengan mudah pakai fitur OVO | Invest yang ada di aplikasi OVO. Temen-temen pasti udah tau aplikasi OVO kan? Nah, aplikasi OVO ini secara eksklusif meluncurkan fitur OVO | Invest. Produk yang ada di OVO | Invest adalah reksa dana pasar uang Manulife OVO Bareksa Likuid (MOBLI). 


Fyi, OVO | Invest adalah bentuk kerja sama antara OVO dengan Ciptadana Asset Management (CAM) yang memungkinkan pengguna OVO untuk dapat membuka rekening Investasi pada CAM dan berinvestasi reksa dana lebih mudah secara online menggunakan aplikasi OVO yang bisa kita unduh melalui playstore maupun Appstore. Aku mau mengajak seluruh Gen Z yang ada di dunia untuk mulai berinvestasi lewat OVO | Invest #GercepBiarMantep hihi. Tunggu apa lagi? Yuk buka aplikasi OVO kamu dan mulai investasi sekarang pakai OVO | Invest! 


Semakin banyaknya aplikasi yang bisa digunakan untuk berinvestasi, aku ada OVO | Invest memiliki keunggulan tersendiri dong. Kira-kira apa saja ya?


Keunggulan OVO | Invest 


1. Proses pendaftaran mudah dan 100% online dalam aplikasi OVO 

2. Pembelian produk yang mudah dengan OVO Cash Memulai investasi dengan hanya Rp. 10.000 saja

3. Bebas biaya pembelian 

4. Pencairan dana ke OVO Cash yang cepat, tanpa menunggu juga tanpa biaya admin 

5. Mendapatkan potensi keuntungan dari return investasi 

6. Portofolio investasi dapat dipantau dan diatur kapan saja dalam aplikasi OVO 


Well, setelah memahami berbagai macam keuntungan di atas, aku langsung tertarik untuk mencobanya dong. Tanpa ba-bi-bu langsung deh aku daftar. Btw, cara untuk mendaftar OVO | Invest ini ternyata sangat mudah lho. Yuk simak langkah-langkahnya.


Cara Registrasi dan Melakukan Pembelian Reksa Dana via OVO | Invest

 

Cara untuk melakukan pendaftaran OVO | Invest sangat mudah dan tidak membutuhkan waktu lama. Berikut saya jabarkan mengenai tata cara pendaftaran OVO | Invest. 

1.      Buka aplikasi OVO, kemudian ada logo “Invest” di halaman utama, silahkan klik. Kemudian pilih “Mulai Sekarang”


2.    Baca syarat dan ketentuan yang ada, kemudian klik tanda “checklist” pada baris bawah. Selanjutnya, isi profil resiko yang sesuai dengan data diri kamu, kemudian pilih Centang syarat dan ketentuan, lalu isi profil resiko kamu, kemudian pilih “lanjutkan”

 

3.     Isi data diri, lalu tunggu akun kita diverifikasi. Fyi, proses verifikasi ini akan memakan waktu sekitar 1x24 jam. Teman-teman tenang saja, karena nanti saat proses verifikasi berhasil, akan muncul notifikasi pada layar kita.



4.    Usai akun kita diverifikasi, maka saatnya kita melakukan pembelian pertama di OVO | Invest. Yay! Caranya gampang banget. Kamu cukup buka menu OVO | Invest kamu, kemudian pilih “Beli”. Selanjutnya kita bisa mulai masukkan dana pembelian investasi. Anw, kita bisa melakukan pembelian hanya dengan minimal Rp. 10.000. Murah banget kan? Hihi. Saat pembelian, masukkan nominal yang ingin kamu belanjakan, kemudian klik “Lanjutkan” dan “Setuju”


5.    Proses pembelian membutuhkan waktu 1-2 hari. Setelah pembelian berhasil, maka otomatis akan masuk di akun kamu. Untuk memastikannya, kamu bisa cek di riwayat transaksi, apabila berhasil, maka akan tampil di sana. 


Yay, itu di acara-cara mendaftar OVO | Invest dan cara melakukan pembelian di OVO | Invest. Biasanya, untuk mendapatkan profit yang banyak, memang membutuhkan waktu teman-teman. 


Cara Jual Reksadana Via OVO | INVEST

Well, karena tadi aku udah kasih tau gimana cara melakukan pendaftaran dan pembelian di OVO | Invest secara detail. Selanjutnya aku mau kasih tau bagaimana cara melakukan pencairan dana dari OVO | Invest kita. 


Cara dan prosesnya mudah serta tidak memakan waktu lama loh. Berikut aku jabarin step by stepnya :



1.      Masuk ke OVO | Invest pada aplikasi OVO kita masing-masing. Selanjutnya, klik beli dan pilih investasi yang mau kita jual di OVO | Invest.



2.    Ketik nominal dana yang ingin kita cairkan. Setelah memasukkan nominal dana, klik “lanjutkan” kemudian “konfirmasi” kemudian klik “proses pencairan”.

 

3.     Silakan masukkan pin keamanan kamu, kemudian tinggal tunggu deh dana kamu masuk di akun OVO. Proses pencairan ini bisa cair dalam waktu satu hari loh temen-temen. Keren kan? Hihihi


Jadi gimana temen-temen Gen Z seperjuanganku? Atau anak-anak kos yang uangnya serba pas-pasan? Setelah baca ini, semoga ada keinginan untuk menabung dan berinvestasi melalui OVO | Invest yaa. Kapan lagi kita bisa berinvestasi cukup dengan Rp 10.000 aja? Yuk buruan invest di OVO | Invest supaya kita jadi tim #GercepBiarMantep. Tetaplah ingat kata Robert Kiyosaki bahwa 


“Tidak ada istilah bisnis dan peluang investasi yang buruk, yang ada cuma wirausahawan dan investor yang buruk”


Jadi, bijaklah dalam berinvestasi. Kalau bukan di OVO | Invest mau di mana lagi? Buruan berinvestasi di OVO | Invest sekarang tinggal klik di sini. Oh iya, jangan ketinggalan promo yang ditawarkan OVO | Invest dengan cara mengikuti terus media sosial OVO.

 

Belum ada Komentar untuk "Demi Masa Depan yang Lebih Baik, Yuk Ikuti Cara Asyik Gen-Z Berinvestasi Melalui OVO | Invest"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel